INNALILLAHI WAINNA ILAIHI ROJI'UN, KELUARGA BESAR KANTOR URUSAN AGAMA KEC. BUNGUS TELUK KABUNG TURUT BERDUKA ATAS MENINGGALNYA BAPAK DRS. H. DARWAS (MANTAN KAKANWIL KEMENAG SUMBAR) RABU, 8 JANUARI 2014 PUKUL 09.25 WIB DI RS. YOS SUDARSO PADANG

Kamis, 18 Oktober 2012

Pendirian Pondok Al-Quran


Bungus- Untuk merealisasikan Pendirian Pondok Al-Quran di Kecamatan Bungus Teluk Kabung. Kepala Kantor Urusan Agama bersama Penyuluh Agama Fungsional dan Penyuluh Non PNS memperkarsai pendirian 1 (satu) buah Pondok Al-Quran di setiap kelurahan. Pendirian Pondok Al-Quran tersebut merupakan salah satu bentuk kongkrit menunjang Gerakan Masyarakat Maghrib Mengaji (GEMMAR MENGAJI) serta Gerakan Masyarakat Mengimarahkan Masjid. Pondok Al-Quran juga merupakan sesuatu hal yang sangat strategis, terutama dalam hal membantu Pemerintah Kelurahan mempersiapkan kafilah MTQ-nya yang sudah menjadi Agenda 2 Tahunan  di Kota Padang, sekaligus untuk meningkatkan prestasi yang telah diperoleh tahun ini yakni  rangking 2 (dua)  menjadi rangking 1 (satu) MTQ tingkat Kota Padang, amin...

Tidak ada komentar:

Posting Komentar